Di Maria: "Kami melakukan segalanya dengan baik dan juga meningkat sebagai sebuah tim"
"Ancelotti mengatakan kepada kami
saat turun minum bahwa dia senang dengan apa yang kami lakukan dan kita
bisa memenangkan pertandingan," kata pemain Argentina ini.
Di Maria mencetak gol pertama dalam kemenangan kontra Malaga dan berbicara tentang bagaimana perasaannya di lapangan setelah pertandingan: "Kami memainkan pertandingan yang luar biasa, itulah yang pelatih inginkan. Kami mencoba untuk melakukan segala sesuatu sebaik yang kita bisa melawan tim yang juga baik performanya. Kami melakukan segalanya dengan baik dan meningkat sebagai sebuah tim. Kami bekerja keras setiap harinya dan pada babak kedua pelatih mengaku senang dengan pekerjaan yang kami lakukan dan dia tahu kami bisa memenangkan pertandingan."
Pemain sayap Real Madrid ini juga memberikan pendapatnya tentang kiper tim tamu: "Caballero dalam performa terbaiknya dan dia telah menunjukkannya melawan rival yang juga luar biasa. Saya harap dia punya kesempatan untuk bermain dengan Timnas Argentina."
0 komentar: